YOGYAKARTA—Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir sampaikan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Bhayangkara. Apresiasi dia sampaikan atas prestasi dan terobosan yang dilakukan oleh POLRI.
Di bawah kepemimpinan Jendral. Listyo Sigit Prabowo, Polri berhasil mengukir kemajuan, prestasi, dan relasi dengan masyarakat – komponen bangsa yang positif. “Di bawah kepemimpinan Pak Kapolri, POLRI saat ini telah melangkah untuk melakukan banyak perubahan dan terobosan,” ucap Haedar.
Pada peringatan HUT Bhayangkara pada, Jumat (1/7) ini Haedar menyebut perubahan dan terobosan yang dilakukan oleh POLRI menjadikan POLRI bagian dari pilar penting Negara yang lekat dan dekat dengan masyarakat.
“Dalam Hari Ulang Tahun ke-76 ini, harapan kami POLRI menjadi bagian kekuatan bersama TNI dan seluruh komponenbangsa untuk merekat persatuan bangsa. Indonesia tangguh, Indonesia maju dan Indonesia yang mewujudkan cita-cita kemerdekaan menjadi Negara yang bersatu, berdaulat adil dan makmur,” tuturnya.
Mewujudkan cita-cita kemerdekaan, kata Haedar, dapat dicapai manakala seluruh elemen kekuatan menggerakkan potensi bangsa baik itu bidang ekonomi, sosial, budaya, dan mentalitas warga bangsa.
“POLRI akan menjadi kekuatan untuk membawa Indonesia yang tangguh, maju dan mewujudkan cita-cita kebangsaan ketika pada saat yang sama terus mengakselerasi diri menjadi kekuatan yang mampu menegakkan hukum, ketertiban, keamanan, kedamaian dan kebersamaan.” Ucapnya.
Muhammadiyah yakin POLRI akan menjadi milik rakyat, POLRI akan menjadi kekuatan terdepan untuk membawa Indonesia tangguh dan berkemajuan. Dari sejarahnya, Polri termasuk TNI tidak bisa dilepaskan dari Muhammadiyah yaitu genealogisnya dari Jendral Sudirman, yang merupakan kader Muhammadiyah.