DEMAKMU.COM | MIJEN – Dalam Rangka Memperkuat Silaturrahim Antar Anggota dan tholabul ilmi, Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah Kecamatan Mijen Kabupaten Demak, Menggelar Kegiatan Kajian Rutin Bersama pada Kamis, (21/07/2022).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Mijen , Demak dengan peserta dari pimpinan ranting Nasyiatul Aisyiyah Mijen, dan Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah Pecuk, Meghadirkan Pemateri Sdri. Muzaqqiyatul Ulum, diharapkan peserta dapat memahami tentang penting nya bermuhasabah diri.
Lebih lanjut Pemateri Menambahkan Perintah untuk melakukan muhasabah diri ada dalam Q.S Al Hasyr: 18-19
يٰۤاَ يُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا اتَّقُوا اللّٰهَ وَلْتَـنْظُرْ نَـفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍ ۚ وَا تَّقُوا اللّٰهَ ۗ اِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌ بِۢمَا تَعْمَلُوْنَ○
وَلَا تَكُوْنُوْا كَا لَّذِيْنَ نَسُوا اللّٰهَ فَاَ نْسٰٮهُمْ اَنْفُسَهُمْ ۗ اُولٰٓئِكَ هُمُ الْفٰسِقُوْنَ○
“Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh, Allah Maha Mengetahui terhadap apa yang kamu kerjakan. Dan janganlah kamu seperti orang-orang yang lupa kepada Allah, sehingga Allah menjadikan mereka lupa akan diri sendiri. Mereka itulah orang-orang fasik.”
(QS. Al-Hasyr 59: Ayat 18-19)
Keutamaan melakukan muhasabah diri :
- Meringankan hisab di akhirat
- Terus bisa dalam petunjuk Allah SWT.
- Mengobati hati yang sakit
- Selalu menganggap diri penuh kekurangan dan tidak tertipu dengan amal yang telah dilakukan
- Mencegah dari sifat takabbur
- Seseorang akan memanfaatkan waktu dengan baik.
Smg setiap diri kita dilindungi dari keadaan yang Allah firmankan dalam QS Al Ghasyiyah : ayat 3-4
عَا مِلَةٌ نَّا صِبَةٌ ○
تَصْلٰى نَا رًا حَا مِيَةً○
“(karena) bekerja keras lagi kepayahan, mereka memasuki api yang sangat panas (neraka),”
Siti Qoridah Selaku Ketua PCNA Mijen menaruh harapan kepada segenap kader untuk selalu semangat dan terus melakukan muhasabah/instropeksi diri dan menjaga keikhlasan beramal di Persyarikatan.
Kontributor : Ulum (PCNA Mijen)
Redaktur : Ananda Widitomo