DEMAKMU.COM | Brebes – BPO KOKAM PWPM Jawa Tengah giat melaksanakan safari Ramadhan serta mengecek kesiapan Posko MudikMu Aman 2024 di sejumlah daerah di Jawa Tengah. Komandan wilayah Kokam Jawa Tengah, Manshur Nurdin, didampingi beberapa unit fungsional BPO KOKAM Jateng seperti Unit Fungsional PKT (Fattah) dan Unit BSM (Masroh), memberikan apresiasi kepada para personel KOKAM Jawa Tengah yang bekerja keras di Posko MudikMu Aman. Selain memberikan motivasi dan dukungan kepada personel lapangan, beliau juga mendistribusikan Logistik Perlengkapan Atribut PAM Posko Mudik.
Komandan wilayah KOKAM Jateng mengungkapkan pentingnya menjaga kesehatan dan keselamatan bagi para personel yang bertugas di Posko. Beliau juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan yang ramah dan sabar kepada para pemudik dan pengunjung posko.
Safari Ramadhan BPO KOKAM Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah berlangsung selama 3 hari, menjangkau sejumlah wilayah di Jawa Tengah seperti jalur selatan, Lebaksiu-Tegal, Bumiayu, Ajibarang, Banyumas, Purwokerto, Purbalingga, Kebumen, Solo, Magelang, Kabupaten Pekalongan, Pemalang, dan Kota Tegal.
Kegiatan ini mendapat dukungan dari Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah dan Mabes Kokam Nasional Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah. BPO KOKAM Jateng juga membagikan bingkisan lebaran kepada para senior KOKAM Jawa Tengah dan personel KOKAM yang berperan aktif dalam kegiatan tersebut.