DEMAKMU.COM | Boyolali – Tiga hari jelang Musyawarah Wilayah (Musywil) Nasyiatul Aisyiyah Jawa Tengah Periode Muktamar ke-14, Panitia Pemilihan (Panlih) mengumumkan 60 calon sementara.
Ketua Panitia Pemilih (Panlih) PWNA Jawa Tengah, Eliana Eka Hutami mengatakan dari 60 nama tersebut, nanti akan mengerucut menjadi 33 nama.
“Dari 33 nama itu, akan mengerucut lagi menjadi 11 nama yang dikenal dengan anggota formatur,” jelas Eliana Eka Hutami.
Berikut adalah 60 nama calon sementara PW Nasyiatul Aisyiyah Jawa Tengah pada Musywil Periode Muktamar 14 yang akan digelar di Boyolali akhir pekan ini,
- Afiqoh Akmalia Fahmi, S.T., M.Sc
- Ainasofi Nastiti, S.Psi
- apt. Ainun Muthoharoh, M. Farm
- Amalia Choiriyati Machmud, S.Kom
- Ambaryani
- Ani Susanti, Amd. Keb
- Anindita Rahma Firdausya, S.T
- Arifa Annabila Putri
- Arifah Cahyo Andini Suparmun, M.Pd
- Ayu Rizkia Silviana, S. Hum
- Azka Hidayaturroza, S.Pd
- Barid Syamsiyah, M.Pd
- Bela Zahra Maulita, S.Pd.
- Chayanita Sekar Wijaya
- Delta Rosiana, M.Pd
- Desi Afrianingsih, S. E.
- Dyah Pipit Aryani, Sos.I
- Erlin Kurnia Sri Rejeki, M. Pd. I
- Estria Solihatun Nurjannah, M.Pd.
- Fani Istiani
- Fathiyah Dwi Astuti, S.Pd
- Hanifa Lita Haryanti, S.Pd., M.Si
- Hanifatur Rosyidah, S.SiT, MPH
- Harsiti Helen Padang Rahayu S. Pd, M. Pd
- Ika Listiani, S.PdI, M.Pd.
- Ike Yunia Meka, S.Pd
- Inas Septa Hidayati, SE
- Inayatur Rosyidah, S.Pd
- Ira Lailatul Safitri S.Pd
- Ira Septiawati, S. Pd
- Irwanti Thohir, S.Pd.I
- Khairul ummah, S. Pd
- Kharisatun Rosyidah, S. H. I
- Lihar Raudina Izzati, M.Pd.
- Liya Yusrina Sabila, S.T., M.T.
- Luqyana Widy Indria Husna.,SE.
- Monica Subastia, S.Pd
- Mufti ‘Ul Baqi, S.Psi.
- Musarofah, A.Md
- Mutmainnah, M. Pd
- Nadia Elasalama, S.Fil
- Nilasari Martha Dewi , S.P
- Ninin Karlina
- Novia Purnawati, S.E.Sy., Gr., M.Ak
- Nurul Farikha
- Nurul Hidayati, S.Si., M.Pd
- Puji Lestari S.Pd.I
- Puput Pertiwi, S.Pd
- Dr. Rafika Rahmawati, M.Si
- Ranum Ester Putri Perdani, S.Tp
- Reza Septiana Pradana, S. Ak
- Rifka Anisa, M.Pd
- Riyani Maunah
- Rochimatun
- Sobiatun
- Sukma Dukturiyawati, S.Pd.
- Yashinta Rizky Ananda, S.Pd
- Yenny Puspitawati, S.Li
- Yuli Kuswanti, S.I.Pust
- Yulisa Rinda Suryani, S.Pd
Diketahui, Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Jawa Tengah akan menggelar Musyawarah Wilayah (Musywil) di Kabupaten Boyolali pada 25-27 Agustus 2023 mendatang.
Musywil NA Jawa Tengah Periode Muktamar ke-14 tersebut mengangkat tema “Nyala Daya Perempuan Memajukan Peradaban”.
Ketua Umum PWNA Jawa Tengah, Siti Zuhriyatun Nurohmah mengatakan, Musywil NA Jawa Tengah ini akan diikuti oleh 1.198 peserta yang berasal dari Pimpinan Ranting, Cabang, Darah hingga Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah Jawa Tengah.
Menurutnya, agenda utama Musywil NA yaitu pemilihan Ketua Umum dan Sekretaris Umum.
Siti Zuhriyatun mengatakan, sebelum sampai tahap penentuan ketua dan sekretaris umum, maka ada agenda Musykerwil terlebih dahulu. Musykerwil sendiri merupakan agenda untuk memilih calon tetap menjadi 33 calon formatur.
“Dari 33 calon formatur tersebut akan dipilih 11 orang untuk menjadi formatur tetap,” ujar Siti Zuhriyatun.
Ia menjelaskan, setelah terpilih 11 formatur tetap, maka mereka akan bermusyawarah untuk menetukan Ketua Umum dan Sekretaris Umum PWNA Jawa Tengah satu periode ke depan.
Selain itu, kata Siti Zuhriyatun melanjutkan, ada sejumlah agenda penting lainnya seperti sarasehan bersama Ketua PKK Jateng dan Ketua Umum PPNA, Anggota KPAI, launching buku Kumpulan Esai Nasyiah MengASIhi, dan launching grand design NA Jateng Rahajeng.
“Pada Musywil NA nanti ada beberapa tamu penting yang akan hadir di antaranya yaitu Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, Pimpinan Wilayah Aisyiyah, Gubernur, Ketua PKK Jateng, PPNA, Bupati Boyolali, Ketua KNPI, Kapolres Boyolali, dan Muspika Ngemplak,” tandasnya.